Resep Kue Bolu Kukus Gula Merah Tanpa Soda Anti Gagal
Bagi Ladies yang gemar membuat kue, berikut ini admin akan coba hadirkan satu resep bolu yang sangat praktis dan anti gagal. Bolu yang satu ini juga tak perlu menggunakan soda lho. Yuk intip resepnya hanya di sini.
Bahan:
Bahan:
- 250 gram terigu segitiga biru
- 150 gram gula pasir
- 2 butir telur
- 1 sdt sp
- 100 ml minyak sayur
- 1/2 sdt soda kue
- 150 gram gula merah tebu
- 200 ml air
- 1/2 sdt vanili
- 1/2 sdt garam
Cara Membuat:
- Rebus gula merah yang sudah di sisir dengan air lalu diamkan sampai hangat-hangat kuku.
- Dalam sebuah wadah masukkan telur, gula pasir, garam, vanili, sp, dan baking soda, mixer dengan kecepatan tinggi.
- Setelah mengembang masukkan tepung secara bergantian dengan gula merah. Mixer dengan kecepatan rendah.
- Setelah tercampur rata naikkan lagi kecepatan mixer.
- Tambahkan minyak sayur dalam adonan dan aduk dengan spatula.
- Panaskan kukusan.
- Masukkan adonan dalam cetakan.
- Kukus bolu selama kurang lebih 10 menit.
Bagaimana Ladies? Sangat mudah bukan? Ayo coba sajian kue yang sangat praktis ini untuk sajian sore hari sambil minum teh bersama.
BERITA LENGKAP DI HALAMAN BERIKUTNYA
Halaman Berikutnya
0 Response to "Resep Kue Bolu Kukus Gula Merah Tanpa Soda Anti Gagal"
Posting Komentar